WahanaNews-Kaltim | Komite Relawan Nasional Indonesia (Korni) menyebutkan, semangat Sumpah Pemuda yang diikrarkan 93 tahun lalu harus direalisasikan dalam membangun kemajuan ekonomi dan sumber daya manusia guna mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
Semangat Sumpah Pemuda harus terus digelorakan untuk komitmen bersama dalam membangun bangsa dan negara terutama dalam bidan ekonomi.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Ekonomi bangsa dan negara maju, maka masyarakat sejahtera. Inilah tujuan dibentuknya Negara Kesatuan Repulik Indonesia.
“Jadi, semangat satu tanah air, satu bangsa dan satu bahasa harus kita pahami benar-benar dan dijalankan secara baik untuk kemajuan Indonesia,” kata Ketua Umum Korni, M Basri BK di Jakarta, Kamis (28/10/2021).
Selain itu, semangat Sumpah Pemuda juga sejalan dengan bingkai visi Pancasila.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
“Artinya, menjadi suatu perekat persatuan bangsa yang harus dipelihara, dibina dan dijaga oleh semua anak bangsa Indonesia,” ujar Basri.
“Bangsa Indonesia yang kaya akan sumber daya alam, harus kita kelola dengan manajemen yang baik sesuai dengan arah dan tujuan dari pembukaan UUD 1945,” tambah Basri.
Oleh karena itu, bangsa Indonesia harus mendukung kebijakan hilirisasi dalam rangka mengolah bahan baku lokal secara optimal agar nilai tambah ekonomi meningkat.