Vandiko T. Gultom mengingatkan, bahwa jabatan yang dipercayakan ini akan tetap dipantau dan dievaluasi dalam waktu enam bulan dan satu tahun kedepan. Sehingga pejabat yang baru dilantik untuk segera beradaptasi, menyusun program kerja dan cipta inovasi. Menerapkan manajemen yang mengutamakan efektifitas dan efisien.
"Lakukan terobosan-terobosan baru untuk kemajuan instansi. Hindari copy paste kegiatan. Bekerjalah sungguh-sungguh dengan Pengabdian, tulus, ikhlas, segenap hati dan iman. Berinovasi baru yang dapat memberikan dampak luas bagi Pemkab Samosir dan Masyarakat," terang Bupati.
Baca Juga:
Bupati Samosir Panen Bawang Merah Dengan Kelompok Tani Bersama
Turut hadir, Pj. Sekdakab Samosir, Hotraja Sitanggang, Asisten III, Waston Simbolon, Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan SDM, Rohani Bakara, Pimpinan OPD se-Kabupaten Samosir, Danramil Pangururan, Kasi Intel Kejari Samosir, Polres Samosir serta Rohaniawan Kristen dan Khatolik. [JP]