WahanaNews-Borneo | Tim bulu tangkis beregu putra dan putri Indonesia kompak dan bersama-sama meraih kemenangan di hari pertama Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia atau Badminton Asia Team Championship (BATC) 2022, Selasa (15/2/2022).
Dalam BATC 2022 yang dipertandingkan di Setia City Convention Center, Shah Alam, Selangor, Malaysia, skuad Pelatnas Cipayung sukses meraih kemenangan dengan skor identik 4-1 atas tim putra dan putri Hongkong.
Baca Juga:
Gregoria Mariska Persembahkan Medali Pertama Bagi Indonesia di Olimpiade 2024 Paris
Tim putri yang bertanding lebih dulu di pagi hari, membuka kemenangan saat tunggal putri nomor satu Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengalahkan Cheung Ying Mei dua gim langsung 21-16 dan 21-12.
Di partai kedua, tim putri Indonesia harus menelan kekalahan saat ganda Febriana Dwi Puji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi takluk dari Yeung Nga Ting/Yeung Pue Lim dalam pertandingan ketat tiga gim 19-21, 21-19 dan 21-23.
Di duel ketiga yang kembali memainkan tunggal putri, Indonesia kembali memimpin saat Putri Kusuma Wardani mengalahkan Yeung Sum See 21-14 dan 21-5.
Baca Juga:
Tragedi di Lapangan: PBSI Singgung Peran Wasit dalam Kematian Zhang Zhi Jie
Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miyantoro kemudian memastikan kemenangan bagi Indonesia setelah menang atas Fan Ka Yan/Yau Mau Ying 12-21, 21-14 dan 21-19 di partai keempat.
Pada partai kelima, Stephanie Widjaja menutup kemenangan Indonesia 4-1 atas Hongkong usai mengandaskan Saloni Samerbhai Mehta 21-18 dan 21-13.
Baca Juga: Sambut Pemain Baru Pelatnas Cipayung, PBSI Perkenalkan Sistem Rapor Performa