MetroNusantaraNews.co | Waktu sudah terasa semakin mendek jelang tahun 2024, maka dirasakan perlu untuk lebih giat dalam sosialisasi di lapangan.
Untuk itulah diadakan acara pertemuan organ-organ relawan Ganjar Pranowo berikut ini pada Minggu, (31/7/2022).
Baca Juga:
Prabowo Subianto: Kerja Sama dalam Pemerintahan Pasca Pilpres 2024
Acara yang diadakan dengan nama: “ASPIRASI RELAWAN GANJAR” ini khusus untuk wilayah Bogor Raya. Dengan mengambil tempat di Rumah Makan MANJABAL, Jl. Ahmad Syam, Katulampa, Bogor Timur dilaksanakanlah acara ini.
Acara tersebut berlangsung mulai jam 14:00 WIB dan diakhiri dengan acara ramah-tamah dan makan bersama mulai jam 16:30 WIB.
Hadir dalam acara tersebut sebanyak 9 organ relawan mulai dari PATRIOT GANJAR PRANOWO, ARGP (Aliansi Relawan Ganjar Pranowo), HORAS GANJAR PRANOWO, GANJARIST, SAHABAT GANJAR BERSATU, GP 1, BETA INDONESIA, SAHABAT GANJAR dan lain-lain.
Baca Juga:
Ganjar Jadi Oposisi, Budiman Sudjatmiko: Kalau Individu Itu Kritikus
Dalam pertemuan tersebut, organ-organ relawan telah menyampaikan aspirasinya. Saling mengenal, komunikasi, dan rencana kerjasama terungkap dalam pertemuan tersebut.
Selain itu ada juga keinginan untuk melanjutkan pertemuan secara periodic. Semuanya secara konkrit dimulai dengan membuat WAG (Whattsapp Group) dengan nama ASPIRASI RELAWAN GANJAR. [JP]